Cara Menjaga Kesehatan Puyuh Petelur tanpa Vaksin dan Obat Kimia

Sama halnya dengan manusia, kesehatan burung puyuh wajib kita jaga. Puyuh petelur yang sehat akan menghasilkan produksi telur yang banyak. Bagaimana cara menjaga kesehatan puyuh? Jawabnya sudah tentu teman-teman sudah tahu semua yaitu di vaksin, diberi antibiotik, dan diberi obat jika sakit.
Vaksin biasanya hanya dijual dikota-kota besar misalnya kota propinsi. Dikota kabupaten biasanya tidak dijual, jarak antara kota kabupaten dengan kota propinsi biasanya cukup jauh. Membawa vaksin juga tidak boleh sembarangan, harus dibungkus dengan es supaya virus vaksin tetap hidup.

Vaksin flu burung (H5N1) penggunaannya harus disuntik. Puyuh yang jumlahnya ribuan mau disuntik, kapan selesainya? Juga vaksin harus sesuai dengan virus flu burung yang ada dilapangan karena virus flu burung bermutasi, jadi jika tidak sesuai maka pemberian vaksin sia-sia saja. Bagaimana peternak tahu jenis virus flu burung yang ada dilapangan, tentu peternak tidak bisa kan?

Jadi supaya puyuh tetap sehat seharusnya divaksin, masalahnya didaerah terpencil vaksin susah didapatkan. Pemberian antibiotik sekarang sudah tidak dibolehkan lagi oleh pemerintah karena membahayakan kesehatan pada manusia yang konsumsi produk peternakan. Maka kita sebagai peternak puyuh harus mengetahui alternatifnya supaya kesehatan puyuh bisa dijaga dengan baik. Alternatifnya bagaimana? berikut saya uraian beberapa cara yang biasa saya lakukan pada puyuh saya.

1.Membakar Sampah di dekat Kandang
Sampah disekitar kandang puyuh harus dibersihkan supaya tidak menjadi tempat tumbuhnya bibit penyakit. Tapi sampah keringnya jangan dibuang tapi cukup dibakar didekat kandang puyuh supaya menghasilkan asap, asap ini jika masuk kandang bisa menstrilkan kandang dari bibit penyakit berupa virus dan bakteri. Sedangkan sampah basah dikubur supaya terurai didalam tanah.


Pengasapan Kandang Puyuh

Pengasapan sudah biasa digunakan oleh orang-orang tua terdahulu untuk menjaga kesehatan hewan ternak berupa ternak kambing dan sapi. Selain mampu membunuh bibit penyakit asap juga bisa mengusir nyamuk jika dibakar pada sore harinya.

2.Menyemprot Kandang
Kandang puyuh perlu disemprot dengan zat desinfektan  secara berkala. Sebaiknya dilakukan sebanyak 2 kali dalam satu minggu. Zat desinfektan bisa apa saja asal ampuh untuk membunuh bibit penyakit yang ada dikandang puyuh.


Bahan dan Alat Semprot Kandang

Saya biasa menggunakan zat pemutih pakaian mrek bayclin untuk memyemprot kandang, simak di artikel saya Cara Desinfektan Kandang Puyuh. Bayclin saya pilih karena harganya yang murah, 1 liter bayclin hanya 13rb, cukup murah jika dibandingkan dengan desinfektan khusus peternakan. Selain itu bayclin sudah diteliti dan diuji oleh dokter hewan Indro Cahyono, kata beliau larutan 0,5% klorin yang terkandung dalam bayclin mampu membunuh virus flu burung dalam waktu 5 menit.

Ada yang lebih murah lagi yaitu dengan menyemprot kandang menggunakan air sabun bekas istri mencuci pakaian dan juga  air kapur yang sering dipakai untuk cat tembok. Gunakanlah alat semprot pompa supaya tangan tidak capek saat menyemprot.

3.Membersihkan Kotoran Puyuh secara Berkala
Kotoran puyuh jika menumpuk akan menghasilkan gas amoniak, apalagi jika kotoran puyuh basah. Gas amoniak pedih dimata, kasihan puyuhnya jika kotoran jarang dibersihkan. Kotoran puyuh juga tempat bersarangnya bibit penyakit.

Kotoran puyuh kering bisa langsung dimasukkan ke dalam karung sak, sedangkan kotoran puyuh yang lembab perlu dikeringkan dengan menghamparkan diudara terbuka tapi jangan terkena air hujan. Kotoran puyuh basah yang bercampur air sebaiknya ditanam di dalam tanah supaya tidak menimbulkan bau yang menyengat.

4.Sterilkan Air Minum Puyuh
Air minum sebaiknya disterilkan, jika manusia cara sterilnya yaitu direbus sampai mendidih. Sedangkan untuk puyuh tidak mungkin kita mau merebus air, caranya yaitu cukup memberikan sedikit kaporit pada air minumnya. Cara sterilisasi air minun puyuh dengan kaporit bisa mengunjungi artikel yang saya tulis berjudul Cara Sterisasi Air Minum Puyuh Petelur.

Kaporit Tablet

Air minum yang tidak disterisasi bisa menyebabkan puyuh mengalami sakit perut, sehingga mencret dan kotorannya berair. Tetapi tentunya air minum harus merupakan air bersih, jangan mengambil air minum dari bak penampungan air untuk kita mandi dan sudah mengendap beberapa hari, ambillah air yang langsung dari sumurnya.

5.Memberi Vitamin pada Minuman atau Pakan

Pemberian vitamin biasanya dilakukan pada air minum. Saya biasa menggunakan vitamin perangsang telur. Didalam zat perangsang telur sudah ditambahkan cukup vitamin jika kita baca komposisi pada kemasannya. Vitamin bisa membuat badan puyuh sehat sehingga mampu menahan terhadap serangan penyakit.

Untuk pemakaian vitamin bisa dibaca dikemasannya masing-masing, jika menggunakan zat perangsang telur mrek stimulant egg cukup menambahkan 1 gram ke dalam 10 liter air dan diberikan setiap hari.

6. Jangan Mencampur Puyuh dengan Beda Usia

Puyuh muda biasanya jika dicampur dengan puyuh usia tua akan mengalami stres. Puyuh tua akan mematok dan terus mengejar puyuh usia muda. Jika puyuh mengalami stres akan mempermudah penyakit masuk ketubuh puyuh tersebut. Jika ada satu puyuh sakit maka yang lainnya akan mengalami sakit akibat penyebaran penyakit dalam satu kandang.

7. Pemberian Pakan harus Cukup dan Bergizi

Saya biasa menseleksi puyuh jantan pada usia 25 hari. Puyuh jantan yang sudah diseleksi ditampung dulu sebelum dijual atau dibuang. Selama masa penampungan untuk menghemat pakan saya memberikan pakan seadanya saja, misalnya hanya diberi jagung atau bekatul saja. Pakan juga dibatasi sehingga puyuh jantan selalu terlihat kelaparan. Akibatnya puyuh kurus dan stres dan mudah terserang penyakit.

Sebagai intinya kita tidak boleh melakukan hal seperti itu. Pakan antara puyuh jantan harus sama nutrisi dan jumlahnya dengan puyuh betina. Dengan tujuan mau menghemat pakan akibatnya serangan penyakit datang sehingga menghabiskan semua puyuh yang kita miliki.

8. Kandang Puyuh harus Bisa ditutup pada Malam Hari
Malam hari udara sangat dingin, apalagi jika ada hujan dan angin. Kandang yang terbuka tidak baik bagi puyuh. Udara dingin bisa menyebabkan puyuh mudah terserang penyakit.

Udara yang dingin dan lembab merupakan sarana yang paling baik bagi bibit penyakit untuk tumbuh. Buatlah kandang cukup panas pada malam harinya yaitu kandang yang bisa ditutup  atau tertutup.

9.Basmi Nyamuk dan Lalat di Kandang Puyuh
Kandang puyuh terbuka akan mempermudah lalat untuk masuk ke kandang. Lalat bisa dibasmi dengan cara mengurangi populasinya yaitu dengan menggunakan lem lalat. Lem lalat cap gajah cukup ampuh untuk menangkap lalat ukuran besar.

Nyamuk sering menyerang puyuh pada waktu senja, yaitu dari jam 5 sore sampai jam 8 malam. Nyamuk bisa diatasi dengan membakar obat nyamuk bakar mrek Nomos. Mengapa saja memakai mrek Nomos karena obat nyamuk bakar inilah yang mampu membunuh nyamuk pada ruangan tertutup. Saya tidak menggunakan obat nyamuk semprot kàrena takut mengganggu kesehatan puyuh.

10.Mencuci Tempat Minum dan Pakan secara Berkala
Terutama tempat minum harus selalu dibersihkan, tempat minum selalu kotor dan berlendir. Saya menggunakan tempat minum konvensional dengan alasan mudah dibersihkan setiap hari, apalagi puyuh yg saya peliharah juga belum banyak jadi masih belum diperlukan nipple.

Nipple saya rasa sulit untuk dibersihkan, jika tidak dibersihkan akan menumpuk lumut, dan bibit penyakit. Jadi untuk populasi puyuh dibawah 1000 ekor saya rasa lebih baik tidak menggunakan nipple. Cukup menggunakan wadah tempat minum biasa atau konvensional, yang bisa dipastikan kebersihannnya.

Demikianlah sedikit cerita tentang beternak puyuh. Beternak puyuh ternyata cukup sulit dan menguras tenaga. Bukan masalah pemberian pakan dan minum tapi cara menghindari wabah penyakitnya yang cukup merepotkan. Tapi jika tidak demikian maka jumlah peternak tidak terkontrol sehingga jumlah telur dipasaran melimpah dan harga telur drop. Jadi wabah penyakit merupakan sebagai alat kontrol supaya harga telur bisa stabil, hanya peternak yang ulet dan pintar saja yang masih bisa bertahan beternak puyuh petelur.

Postingan terkait: